Tak banyak dari kita masih bingung mengenai Operasi ACL itu apa, bagaimana prosedurnya dan berapakah biaya operasi ACL Oleh karena itu, yuk kita lihat penjelasan di bawah ini tentang hal tersebut agar kita lebih tau lebih detail dan lebih memahaminya.
Operasi ACL (Anterior cruciate ligament) di perlukan jika Anda memiliki cedera ACL di lutut Anda. Penelitian dari The American Journal of Sports Medicine menjelaskan bahwa cedera ini dapat mengakibatkan gangguan pada sistem muskuloskeletal pada tulang, otot, tendon, sendi, ligamen, dan jaringan ikat lain yang menopang sendi lutut. Pasien dengan cedera ACL yang membutuhkan pembedahan atau rekonstruksi ACL akan membutuhkan 7-9 bulan fisioterapi pasca operasi.
Berikut Definisi, Prosedur, dan Biaya Operasi ACL
Apa Itu Operasi ACL?
Operasi ACL adalah rekonstruksi untuk menggantikan ligamen ACL yang robek. Ligamentum ini merupakan salah satu ligamen utama pada lutut.
Ligamentum cruciatum anterior berfungsi untuk menstabilkan pergerakan tulang pada sendi lutut. Cedera pada ligamen ini biasanya terjadi karena perubahan mendadak pada sendi lutut. Mengutip dari MayoClinic, cedera ACL paling sering terjadi saat olahraga yang melibatkan berhenti dan perubahan arah mendadak seperti sepak bola, bola basket, dan bola voli.
Penyebab cedera lutut ACL ini misalnya tiba-tiba berhenti saat berlari, tidak mendarat sempurna setelah melompat, tiba-tiba berubah arah berlari, dan bertabrakan dengan orang atau benda lain seperti saat bermain sepak bola.
Pasien dengan cedera lutut ACL parsial biasanya sembuh dengan rehabilitasi dalam masa penyembuhan sekitar 3 bulan.
Sementara itu, pasien dengan cedera ACL yang memerlukan pembedahan atau rekonstruksi ACL akan memerlukan 7-9 bulan fisioterapi pascaoperasi.
Prosedur Operasi ACL?
Sebelum memulai operasi, dokter terlebih dahulu akan mendiagnosis kondisi Anda. Di agnosis di perlukan untuk menilai keseluruhan fungsi dan rentang gerak sendi. Selain itu, dokter juga akan membandingkan lutut Anda yang sehat dengan lutut Anda yang cedera.
Menurut penelitian di The Journal of Arthroscopic and Related Surgery, sebelum operasi Anda mungkin menjalani beberapa minggu terapi fisik. Tujuannya adalah untuk mengurangi rasa sakit dan bengkak, mengembalikan jangkauan gerak lutut, dan memperkuat otot.
Berapa Biaya Operasi ACL?
Berdasarkan penelusuran di sejumlah rumah sakit swasta di Indonesia, biaya operasi ACL bervariasi tergantung tingkat risiko, keparahan, dan kerumitannya. Semakin rumit dan parah maka biayanya juga semakin mahal.
Sejumlah rumah sakit swasta memberikan biaya prosedur mulai dari Rp 3.050.000 hingga lebih dari Rp 85.000.000 untuk pasien umum. Pasien juga di sarankan untuk menyiapkan dana tambahan dari jumlah biaya yang telah di perkirakan sebelumnya.
Nah itulah ulasan tentang operasi ACL mengenai definisi, prosedur dan biayanya. Semoga bisa bermanfaat dan menambah wawasan Anda.